Selain
Coban Rambat, di Bendungan, Trenggalek ada lagi tempat yang lagi hits. Namanya Agrowisata Dillem Wilis. Sekitar 50 menit ke utara dari kota Trenggalek. Masih di Desa Wisata Dompyong sekitar 2 km sebelah sebelah utara Coban Rambat. Bisa dijangkau dengan motor ataupun mobl dengan akses jalan sudah cukup baik. Mumpung masih di Bendungan, dan jaraknya gak terlalu jauh dengan Coban Rambat, langsung saja kami ngeeengg (baca: berangkat) kesini.
Ketika sampai disini kita akan disambut dengan gapura yang megah. Biasanya sebelum masuk orang-orang berhenti sebentar untuk foto-foto.
Ada beberapa tempat yang bisa dikunjungi disini seperti peternakan sapi perah, perkebunan kopi, pabrik kopi Van Dilem, dan cafe-nya. Saat kami berkunjung kesana masih banyak pembangunan yang sedang dikerjakan. Untuk lebih jelasnya, akan saya bincangkan sembari melihat foto-foto ini, okee.
|
Seperti biasa, Agrowisata Dillem Wilis juga memiliki fasilitas penunjang kekinian, yaitu spot-spot foto yang bisa dimanfaatkan pengunjung. Salah satunya ini ni. |
|
Jembatan yang sepertinya memang didesain untung memenuhi hasrat berfoto para pengunjung. |
|
Ini dia penampakan pabrik kopi Van Dilem. Memang tempat ini sedang di pugar. Namun ke"tua"annya masih terlihat jelas. |
|
Pabrik Kopi Van Dilem dari sudut pandang yang berbeda. |
|
Penampakan lain dari Pabrik Kopi Van Dilem. Mungkin kalau beruntung bisa benar-benar melihat "penampakan" lain disini, hehe. |
|
Ini jembatan yang menghubungkan antara cafe dan pabrik kopi Van Dilem. Saat kami kesana Cafe juga sedang dalam tahap pembangunan. |
|
Kalo bingung mau ngapain, nontonin batang pohon oke juga kok. |
|
Lorong untuk pejalan kaki dari bawah menuju kebun kopi dan peternakan sapi. Kandang sapinya ada beberapa, dibawah juga ada. |
Mungkin kedepannya ketika pembangunannya sudah rampung, tempat ini bisa menjadi salah satu tempat wisata unggulan di Kabupaten Trenggalek. Sangat cocok untuk wisata bersama keluarga, study tour sekolah, atau sekedar ngopi-ngopi santai di cafe bersama rekan.
Puas keliling-keliling, kami pun pulang ke Trenggalek. Tapi sebelumnya, numpang foto lagi di gapuranya, ehehe.
Ohiya terakhir, buat kalian warga Trenggalek atau luar Trenggalek yang sedang berlibur di sekitaran Kecamatan Bendungan, bisa dicoba untuk mampir nyobain salah satu kuliner khas Trenggalek yang banyak ditemukan di Bendungan, yaitu Sego Gegok. Mungkin lain kali saya juga akan mengulas sego gegok, doakan saja gak males, oke?!
|
Sisi lain gapura Agrowisata Dillem Wilis |
PETA LOKASI AGROWISATA DILLEM WILIS
(Jalan-Jalan Trenggalek, 21 Juni 2018)
0 Comments